Beranda » Tips Daihatsu » Tips Perawatan Daihatsu Lama Supaya Tetap Prima

Tips Perawatan Daihatsu Lama Supaya Tetap Prima

Dipublish pada 20 Januari 2026 | Dilihat sebanyak 15 kali | Kategori: Tips Daihatsu

Punya mobil Daihatsu lama buakan berarti harus siap-siap keluar biaya besar untuk perbaikan, Sahabat Daihatsu.

Justru, dengan perawatan yang tepat, mobil lama bisa tetap prima, nyaman dipakai, dan awet menemani aktivitas sehari-hari.

Nah, kalau Sahabat Daihatsu ingin Daihatsu kesayangan tetap enak dipakai meski usianya sudah tahunan, yuk simak tips perawatan berikut ini!

Tips Perawatan Daihatsu Lama
Sahabat Daihatsu bisa ikuti tips perawatan mobil lama di bawah ini supaya mobil Daihatsu lama tetap nyaman dipakai!

 

1. Rutin Servis Berkala di Bengkel Resmi
Mobil lama butuh perhatian ekstra. Servis rutin di bengkel resmi Astra Daihatsu penting banget supaya semua komponen diperiksa detail.

Mulai dari mesin, sistem kelistrikan, hingga kaki-kaki bisa dipastikan kondisinya tetap optimal.

Plus, teknisi berpengalaman akan langsung kasih rekomendasi kalau ada part yang harus diganti.

 

2. Ganti Oli Tepat Waktu
Mesin mobil lama cenderung lebih sensitif, Sahabat Daihatsu. Makanya, oli harus diganti secara rutin sesuai jadwal, biasanya tiap 5.000–10.000 km.

Jadi, jangan tunggu oli menghitam pekat karena bisa bikin performa mesin menurun dan boros BBM.

 

3. Gunakan Suku Cadang Asli
Suku cadang asli Daihatsu lebih tahan lama dan aman dipakai. Jangan tergiur harga murah dari part palsu, ya, Sahabat Daihatsu!

Karena justru bisa bikin mobil lama cepat rusak. Pastikan semua perbaikan menggunakan sparepart resmi.

 

4. Jaga Interior & Eksterior
Biar mobil lama terlihat tetap segar, rajinlah membersihkan interior dan lakukan perawatan eksterior.

Cuci mobil secara rutin, poles cat bila perlu, dan jaga jok tetap bersih. Kalau ingin tampil seperti baru, bisa juga lakukan detailing.

 

5. Cek Rem & Kaki-kaki
Selain tampilan mobil, faktor keamanan dalam berkendara juga jangan diabaikan, Sahabat Daihatsu.

Rem, shockbreaker, dan suspensi pada mobil Daihatsu lama harus rutin dicek supaya tetap nyaman dipakai.

Kalau Sahabat Daihatsu merasa ada bunyi aneh atau pedal rem kurang responsif, segera bawa ke bengkel resmi Astra Daihatsu, ya!

 

6. Periksa Sistem Pendingin
Radiator, selang air, dan coolant wajib dicek secara berkala juga, Sahabat Daihatsu. Mobil lama biasanya lebih rentan panas atau overheat.

Jadi, pastikan cairan pendingin selalu cukup dan tidak bocor.

 

7. Perhatikan Aki & Kelistrikan
Komponen listrik mobil lama sering jadi sumber masalah. Pastikan Sahabat Daihatsu periksa aki, lampu, dan kabel-kabel secara rutin.

Kalau aki sudah lemah atau usianya lebih dari 2-3 tahun, sebaiknya diganti agar tidak mogok mendadak, Sahabat Daihatsu.

 

Tanda-tanda Mobil Lama Butuh Perawatan Segera
Sahabat Daihatsu, mobil lama biasanya punya “cara” sendiri buat kasih tahu kalau ada yang nggak beres, lho!

Kadang tanda-tandanya nggak langsung bikin mogok, tapi kalau dibiarkan terus, bisa berujung pada kerusakan serius!

Yuk, kenali beberapa tanda mobil Daihatsu lama butuh diservis segera!

1. Suara Mesin Mulai Kasar atau Berubah
Kalau tiba-tiba mesin terdengar lebih berisik dari biasanya, bisa jadi ada masalah di bagian klep, busi, atau sistem bahan bakar.

Jangan tunggu sampai makin parah, ya, Sahabat Daihatsu. Lebih baik langsung cek ke bengkel resmi agar tahu sumber pastinya.

 

2. Tarikan Mesin Terasa Berat atau BBM Jadi Boros
Mobil lama yang performanya menurun, biasanya butuh tune up atau pembersihan di sistem injeksi dan throttle bidy.

Dengan servis berkala, tenaga mesin bisa balik lagi seperti semula.

 

3. Muncul Lampu Indikator di Dashboard
Kalau ada lampu indikator nyala terus, entah itu check engine, oli, atau aki, jangan dibiarkan, Sahabat Daihatsu. Lampu ini jadi “kode darurat” dari mobil.

 

4. Getaran atau Bunyi Aneh Saat Berkendara
Kalau mobil mulai terasa bergetar di setir atau terdengar bunyi ‘klotok-klotok’ di bagian bawah, bisa jadi ada masalah di kaki-kaki, suspensi, atau rem.

Komponen ini penting banget buat kenyamanan dan keselamatan, jadi segera dicek ya, Sahabat Daihatsu.

 

Nah, itu tadi adalah tips perawatan Daihatsu lama serta tanda-tanda yang perlu Sahabat tahu kapan mobil Daihatsu lama perlu perawatan, supaya tetap nyaman dipakai.

 

Jadi, mobil Daihatsu lama tetap bisa prima dan nyaman dipakai, Sahabat Daihatsu, asal dirawat dengan benar, ya!

Mulai dari servis rutin, ganti oli, cek rem, radiator, sampai menjaga tampilan luar dan dalam, semuanya penting untuk dilakukan.

 

Agar tetap nyaman memakai Daihatsu lama, Sahabat Daihatsu bisa langsung booking service di bengkel resmi Astra Daihatsu.

Dengan teknisi ahli dan sparepart asli, mobil lama kesayangan Sahabat Daihatsu bisa tetap siap menemani perjalanan setiap hari.

Bagikan ke

Belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi.

Komentar Anda* Nama Anda* Email Anda* Website Anda

Artikel Lainnya

Tips dan Tujuan Perawatan Daihatsu Gran Max Pick Up agar Usaha Lancar

Dipublish pada 20 Januari 2026 | Dilihat sebanyak 16 kali | Kategori: Tips Daihatsu

Sebagai pelaku usaha, pastinya Sahabat Daihatsu ingin operasional berjalan dengan lancar, kan? Salah satu cara agar usaha berjalan dengan lancar adalah dengan merawat kendaraan operasional usaha. Kendaraan operasional untuk usaha yang sudah menjadi andalan masyarakat Indonesia adalah Gran Max Pick... selengkapnya

Mudah Mencari Tahu

Dipublish pada 3 Agustus 2024 | Dilihat sebanyak 88 kali | Kategori: Daihatsu Banjarbaru

Mudahnya mencari info dengan satu genggaman. Ingin tahu lebih banyak tentang mobil Daihatsu impian Anda? Dengan Daihatsu, mencari informasi tentang produk kami jadi semakin mudah. Kami menyediakan berbagai sumber informasi yang lengkap dan mudah diakses, mulai dari spesifikasi teknis, fitur... selengkapnya

Mudah Memiliki

Dipublish pada 3 Agustus 2024 | Dilihat sebanyak 78 kali | Kategori: Daihatsu Banjarbaru

Daihatsu berkomitmen untuk memberikan dukungan penuh kepada pelanggan selama kepemilikan mobil Daihatsu. Program pembiayaan yang fleksibel dan terjangkau membuat Daihatsu semakin mudah dimiliki. Kami bekerja sama dengan berbagai lembaga pembiayaan terpercaya untuk menawarkan berbagai pilihan kredit dengan bunga ringan dan... selengkapnya

Gusti Eksir
Senior Sales Konsultant
Call Now Button